11 Maret 2009

This is EREKSIOTAK SYNDICATE

Ada satu pendapat dari kalangan orang yang merasa dirinya sangat pandai, dan berpendidikan tinggi entah itu S1, S2, S3 atau bahkan a SU yang menyatakan bahwa tingkat keberhasilan, kesuksesan bahkan kekayaan seseorang ditentukan oleh tingkat pendidikan dan hasil dari buah pemikiran cerdas mereka. Sedangkan orang yang tidak punya embel-embel di depan maupun belakang namanya hanya bisa bermimpi dan gigit jari. Hhhmmmm

Saya sama sekali tidak menyangkal bahwa tingkat kecerdasan, pemikiran rasional, dan wawasan yang kita miliki akan sangat mempengaruhi sebuah masa depan. Tapi pernyataan tidak ada sampah sosial yang sanggup mewujudkan mimpinya inilah yang justru menunjukkan sempitnya wawasan orang-orang yang merasa cerdas tersebut. Tuhan memang menyukai orang yang cerdas, tapi juga membenci orang yang sombong akan kecerdasannya.

Dalam Ereksiotak Syndicate tidak ada satupun orang yang merasa cerdas dan pintar. Kami lebih bangga jika kami dianggap sebagai orang-orang yang berperilaku aneh, ideot, bodoh bahkan gila. Tapi dengan keanehan kami, ideotnya kami, kebodohan kami, dan kegilaan yang kami punya, kami bertekad sanggup membanggakan orang-orang disekitar kami. Ngga’ ada istilah teman maupun lawan bagi kami, yang ada hanyalah “SAUDARA & SAHABAT”. Kami buktikan itu di
ErSynd semuanya berkumpul berbaur jadi satu, tawa kami, tangis kami, otak kami, dan jiwa kami ada disini. ErSynd adalah tempat berteduh kami, tempat berkarya kami dan kami bangga akan keberadaannya.

Bangunan 2 lantai ini akan menjadi rumah kami, sampai kami tidak sanggup lagi membayar sewanya.

2 komentar:

  1. lho mas kok foto rumahku dipajang di blog sampean ya :-?

    BalasHapus
  2. hayaaaahhh.... omamukan mburine kui hohohohoooaa...py in wes bathi durung??

    BalasHapus